Sabtu, 18 Juni 2011
Serdadu Kumbang, Film Bertemakan Anak dan Pendidikan.
Di tengah perfilman nasional yang selalu sering dihiasi dengan film-film bertemakan horor dan sering kali kurang mendidik (menurut persepsi pribadi sih hehehe....) kali ini hadir sebuah film yang bertemakan tentang Anak-anak dan Pendidikan, Serdadu Kumbang. Ya...tadi pagi saya menonton di balik layar pembuatan film ini di @Metrotv dan membuat suasana cukup terharu karena akting bagus yang dimainkan oleh Yudi Miftahudin (sebagai Ame), bahkan Ari Sihasale (Director) dan Nia Sihasale Zulkarnaen (Executive Produser) sampai meneteskan air mata dari balik layar ketika melihat Ame dengan semua kepolosan aktingnya (mudah-mudahan filmnya nanti juga mampu membuat penontonnya terharu hehehe....).
Dari tayangan 'di balik layar pembuatan film Serdadu Kumbang' (metrotv), film ini menceritakan tentang tiga orang anak dari Sumbawa yaitu Ame (anak yang memiliki kekurangan, bibir sumbing yang diperankan oleh Yudi Miftahudin,dan yang menarik Yudi ini aslinya juga memiliki bibir sumbing), dan dua orang temannya Umbe dan Acan yang masing-masing memiliki cita-cita dan menuliskannya di kertas serta menaruhnya dalam botol dan menggantungkannya di sebuah pohon yang mereka beri nama pohon cita-cita, tidak jauh dari desa tempat tinggal mereka. Ame anak yang sumbing dan memiliki cita-cita sebagai presenter tapi memiliki keahlian mengendalikan kuda akankah mampu meraih cita-citanya???. > Film ini penuh dengan edukasi sekaligus bisa menghibur para penontonnya (dibayar berapa ya aku mempromosikan film ni hahahaha....) dan akan tayang tanggal 16 Juni nanti di bioskop-bioskop. Bukannya ingin mempromosikan film ini tapi melihat film-film yang ada di tanah air yang lebih banyak kurang mendidik maka film ini bisa sebagai referensi buat kita untuk menonton film yang lebih bermanfaat.
Semoga film ini mampu membawa pesan yang bermanfaat bagi penontonnya.....
Salam Pendidikan..!!! dan salam pecinta film juga hehehehe...... :)
Sumber foto diambil dari pencarian Google.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar